STORM TUBE
StoryBoard Storm Tube
Kota ini memiliki subway yang sedang dibangun. Para imigran yang bekerja pada tempat ini sering mendapatkan diskriminasi dan perlakuan yang tidak layak dan berita ini kemudian tersebar luas. Free Rebels yang mendengar hal ini menjadi marah dan berniat meledakkan kereta bawah tanah ini.
Game Mode
Explosion Mission
Mission
BLUE : Mencegah agar bomb tidak meledak pada area sasaran.
RED : Meledakkan bomb pada area sasaran.
Stage
Bombsite A dan bombsite B merupakan area dimana bomb dapat dipasang. Dapat menggunakan kereta untuk mempersingkat waktu menuju ke Bombsite A atau bombsite B. Pertempuran dapat diketahui dengan mudah melalui CCTV yang diletakkan di site A. Banyak sekali strategi yang dapat digunakan jika bermain di map ini.
Spots
Free Rebels
Pada Map ini terdapat 2 buah rel kereta aktif yang akan keluar setiap 25 detik sekali pada rel secara bergantian setiap 5 detik. Kereta ini bisa kalian gunakan untuk memperlambat laju CT Mendefuse bomb atau memperlambat mereka mengetahui spot kalian. Jangan lupakan kalau di map ini juga terdapat CCTV berjumlah 3 buah yang tersebar. 1 d dekat lorong eskalator, 1 d belakang site B, dan satu lagi di sebelah tiang besar di dekat Kanan A. Gunakan smoke untuk mengelabui CCTV yang sepertinya akan digunakan oleh counter terrorist untuk membuntuti kita.
Struktur map ini adalah lurus dengan melintang, sehingga jangan heran apabila kita menjumpai CT Di kiri dan kanan kita.
Untuk sampai ke site masing masing kita harus melalui minimal 1 jalur kereta, sehingga harus hati hati apabila ingin melewatinya. Untuk site B, biasanya CT akan menjaga di belakang site B yaitu di sebelah ujung kiri kereta mati yang berada di tengah map. Apabila ingin membasminya, gunakan gerbong tengah kereta mati tersebut! Jangan lupakan spot eskalator yang digunakan oleh CT untuk membasmi terrorist yang sedang melintas ke site B. gunakan smoke untuk mengelabuhi CT atau basmi saja CT tersebut. Seperti diketahui bahwa di sebelah eskalator terdapat lorong ventilasi yang bisa digunakan untuk membantu maju ke eskalator. Apabila sudah plant bomb tersebut, segera maju ke arah ventilasi tero karena bomb site B adalah kereta aktif yang akan otomatis maju apabila bomb B di pasang. Apabila kita ingin menuju site A, kita harus menuju 2 jalur kereta. tapi jangan takut karena biasanya ketika kita melewat sampai ke site A tidak sampai 25 detik jadi kemungkinanya kereta tidak akan lewat terlebuh dahulu.
Jangan lupakan spot rel A yang diguanakan CT dari samping untuk melukai terrorist. Biasakan untuk mellihat ataupun menggunakan smoke bila ingin melaluinya. apabila kita tidak ingin melalui rel A, gunakan saja gerbong tengah kereta mati maka kita akan masuk ke tengah site A. Apabila bomb A sudah di plant, kita bisa sembunyi di lorong ventilasi di atas ataupun bersembunyi di belakang komputer karena biasanya CT tidak akan menyadarinya. jangan lupa manfaatkan CCTV yang ada di site A karena ini bisa bermanfaat untuk kita mengetahui spot CT yang sedang maju ke site A.
CT-FORCE
Saya rasa CT adalah force yang bisa bersenang ria, karena spot untuk post disini akan bermanfaat untuk melihat terrorist langsung yang sedang maju ke site. Di map ini terdapat salah satu spot yang posisinya seimbang antara site A dan site B, yaitu spot kereta tengah gerbong ujung kanan .
Spot ini sebenarnya hanya bisa digunakan untuk menajga site B, tapi jaraknya akan membantu ketika site A sudah terpasang bomb. Jangan fikir 2 kali deh untuk post disini. Untuk menjaga spot B yang tidak kalah penting adalah spot eskalator
Spot ini wajib dijaga oleh sniper. Lihat saja, spot melaju teroristnya sangat kecil. Apabila di hit oleh senjata lain pasti tidak akan terasa !! apabila lorongnya ternyata ada terroristnya, jangan takut.. bacok aja!! terronya pasti ga siap nembak spot dket kayak gitu. Spot lain yang letaknya melintang selain Kereta tengah dan eskalator ialah spot rel A
Untuk menjaga spot ini bisa digunakan senjata selain sniper karena spot melaluinya yang lumayan lebar. Tapi hati hati karena rel ini aktif dan akan sering datang tamu tak di undang!! Dengarkan suara lonceng dan segeralah hide apabila mendengarnya !!
Karena di site A disediakan CCTV, CT juga bisa menggunakanya duluan karena spot site A lebih dekat dari spawn CT daripada spawn Tero. Gunakan sebaiknya dan pilih saja 1 orang untuk memantaunya.
0 comments: